
Barru, Petta – Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Barru Abubakar menghadiri Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana XXVI Universitas Muhammadiyah Barru Tahun 2025 yang digelar di Aula KH Ahmad Dahlan, Ahad (21/12/2025). Kehadirannya mewakili Bupati dan Wakil Bupati Barru dalam agenda akademik tersebut.
Sebanyak 79 mahasiswa resmi menyandang gelar sarjana pada wisuda yang berlangsung khidmat dan dihadiri pimpinan Muhammadiyah, jajaran perguruan tinggi, serta orang tua wisudawan.
Pesan Kontribusi dan Kolaborasi untuk Daerah
Dalam sambutannya, Abubakar menyampaikan apresiasi kepada seluruh wisudawan dan wisudawati atas capaian akademik yang diraih. Ia menegaskan bahwa wisuda bukanlah akhir perjalanan, melainkan awal dari tanggung jawab sosial yang lebih besar di tengah masyarakat.
“Ilmu yang diperoleh di bangku kuliah harus mampu memberi manfaat nyata, tidak hanya bagi diri sendiri, tetapi juga bagi masyarakat dan daerah,” ujarnya.
Abubakar menilai lulusan perguruan tinggi, khususnya dari lingkungan Muhammadiyah, memiliki karakter juang, integritas, dan etos kerja yang kuat. Menurut dia, potensi tersebut perlu diarahkan untuk melahirkan inovasi dan kontribusi positif bagi pembangunan Kabupaten Barru.
Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan dunia pendidikan dalam mendorong pembangunan berkelanjutan. Perguruan tinggi, kata dia, memiliki peran strategis dalam menyiapkan sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing.
“Kami mengajak Universitas Muhammadiyah Barru untuk terus berkolaborasi dengan pemerintah daerah dalam mewujudkan Barru yang berkeadilan, maju berkelanjutan, dan sejahtera lebih cepat,” tuturnya.
Wisuda Sarjana XXVI Universitas Muhammadiyah Barru Tahun 2025 turut dihadiri Ketua Majelis Diktilitbang Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Ketua LLDIKTI Wilayah IX Sultan Batara, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Selatan, Rektor Universitas Muhammadiyah Barru Andi Fiptar Abdi Alam, dosen, serta unsur Forkopimda.
Pada kesempatan tersebut, Pj Sekda Barru juga menyerahkan sertifikat penghargaan kepada lima lulusan terbaik sebagai bentuk apresiasi atas prestasi akademik yang diraih.
